KUNJUNGAN UNIVERSITAS NEGERI PADANG KE SEKOLAH VOKASI UNS

Home   /   KUNJUNGAN UNIVERSITAS NEGERI PADANG KE SEKOLAH VOKASI UNS

blog image

KUNJUNGAN UNIVERSITAS NEGERI PADANG KE SEKOLAH VOKASI UNS

Sun, 29 Oct 2023  

Sekolah Vokasi UNS menerima kunjungan dari Universitas Negeri Padang pada hari Selasa tanggal 10 Oktober 2023. Kunjungan ini diadakan untuk membahas inisiasi kerja sama yang akan dilaksanakan.

Dalam kunjungan ini dihadiri perwakilan UNP yakni Dr. Yudi Antomi, M.Si, selaku direktur SV UNP, Dr. Bambang Heryadi, M.T., selaku wakil direktur 1 SV UNP, Risfendra, S.Pd, M.T, Ph.D, dan Juli Sardi, S.Pd, M.T., selaku perwakilan D4 Teknik Elektro Industri SV UNP

Selain itu, dari pihak SV UNS dihadiri oleh Drs. Santoso Tri Hananto, M.Acc., Ak., selaku Dekan Sekolah Vokasi UNS, Agus Dwi Priyanto, S.S.,M.CALL, selaku Wakil Dekan Akademik, Riset, dan Kemahasiswaan Sekolah Vokasi UNS, Abdul Aziz, S.Kom., M.Cs. selaku Wakil Dekan SDM, Keuangan, dan Logistik Sekolah Vokasi UNS, Dr. Eng. Ir. Herman Saputro, S.Pd., M.Pd., M.T. selaku Wakil Dekan Perencanaan, Kerjasama, Bisnis dan Informasi Sekolah Vokasi UNS, Dr. Sumardiyono, S.KM.,M.Kes. selaku Ketua Senat Akademik Sekolah Vokasi UNS, dan Dr. Sri Mulyani, S.Kep.Ns.,M.Kes selaku Sekretaris Senat Akademik Sekolah Vokasi UNS.

Dengan diadakannya kegiatan studi banding, diharapkan agar kedepannya UNP dapat menjalin kerjasama dengan Sekolah Vokasi UNS.