Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Angkatan 2024 Adakan Pameran “Nirwana” selama 3 hari dengan jargon “Let’s Make Imaginations”

Home   /   Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Angkatan 2024 Adakan Pameran “Nirwana” selama 3 hari dengan jargon “Let’s Make Imaginations”

blog image

Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Angkatan 2024 Adakan Pameran “Nirwana” selama 3 hari dengan jargon “Let’s Make Imaginations”

Tue, 25 Feb 2025  

Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi UNS angkatan 2024 mengadakan pameran "Nirwana" pada tanggal 21 Februari 2025 yang bertempat di Lantai 1, Palur Plaza. Pameran ini diadakan dalam rangka merealisasikan program kerja tahunan Keluarga Mahasiswa D3 Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi UNS (GAMADIPTA) dalam memperlihatkan karya tugas dan karya bebas mahasiswa serta  untuk memenuhi Sustainable Development Goals (SDGs) nomor (04) Pendidikan Berkualitas.

Kegiatan pameran D3 DKV "Nirwana" angkatan 2024 dihadiri oleh Dr. Alfan Setyawan, M.Sn. selaku Ketua Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi UNS; Dedy Eka Timbul Prayoga, M.Sn. selaku Dosen Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi UNS; Dzaky Abiyyu Wibawa selaku


Ketua Pelaksana Pameran "Nirwana"; jajaran panitia pameran "Nirwana" dan pengunjung Palur Plaza Mall.

Dzaky Abiyyu Wibawa, Ketua Pelaksana Pameran "Nirwana" angkatan 2024 dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada dosen dan seluruh panitia serta harapannya dari kegiatan pameran "Nirwana" ini. "Saya berharap dengan diselenggarakannya pameran ini dapat meningkatkan rasa gotong royong, rasa kekeluargaan, dan tanggung jawab. Semoga kegiatan hari ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses."

Dr. Alfan Setyawan, M.Sn.  Ketua Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi UNS dalam sambutannya menyampaikan motivasi dan dorongan kepada peserta pameran, menekankan pentingnya pengalaman yang diperoleh dari kegiatan ini. "Saya yakin kalian akan mendapat banyak experience dari pameran ini, karena menjadi bagian dari D3 DKV harus menumbuhkan rasa berani dalam memamerkan karya ke masyarakat luar. Selamat menjalankan pameran "Nirwana" Angkatan 2024!". Sesi selanjutnya adalah sesi tanya jawab bersama dosen dan pengunjung.

Pameran D3 Desain Komunikasi Visual "Nirwana" angkatan 2024 dibuka dengan pemotongan pita oleh Dr. Alfan Setyawan, M.Sn. selaku Ketua Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi UNS sebagai simbolis peresmian acara pameran "Nirwana" dan mempersilahkan para pengunjung untuk menikmati karya-karya pada pameran ini. 

Pameran D3 Desain Komunikasi Visual "Nirwana" menyuguhkan beberapa jenis karya memukau yang dapat dinikmati oleh masyarakat luar mulai dari desain grafis yang inovani, ilustrasi yang memikat, fotografi yang penuh makna, karya bersama berupa piramid, dan beberapa karya tugas serta karya bebas lainnya. Setiap karya adalah cerminan dari ide-ide segar, visi yang unik, dan keterampilan yang luar biasa dari para mahasiswa Desain Komunikasi Visual Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret angkatan 2024.

Kegiatan dilanjutkan dengan sesi bedah karya yang disampaikan oleh 2 mahasiswa perwakilan dari D3 Desain Komunikasi Visual yang menjelaskan mengenai Judul dan Makna Karya, Konsep Karya, Proses Pembuatan Karya, Software dan Teknik yang digunakan dalam karya, Kesulitan yang dialami dalam proses pembuatan karya, dan Share tips dan kesan pesan.

Tujuan dan harapan dari terselenggaranya pameran angkatan D3 DKV "Nirwana" adalah agar seluruh panitia memperoleh pengalaman berharga dalam menyelenggarakan pameran yang lebih baik di masa depan, sekaligus mendorong kreativitas serta menginspirasi mahasiswa Program Studi D3 Desain Komunikasi Visual.