Program Studi D3 Manajemen Administrasi Menyelenggarakan Kegiatan Uji Sertifikasi Kompetensi (SERTIKOM) bagi Mahasiswa Semester Akhir

Program Studi D3 Manajemen Administrasi menyelenggarakan kegiatan Uji Sertifikasi Kompetensi (SERTIKOM) bagi mahasiswa semester akhir bersama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Kompetensi Administrasi Perkantoran yang telah terakreditasi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) pada tanggal 25-26 Februari 2025 yang bertempat di Ruang Werkudara, Perpustakaan Pusat Universitas Sebelas Maret. Kegiatan ini digelar dalam rangka untuk memastikan lulusan D3 Manajemen Administrasi memiliki kompetensi yang diakui secara Nasional serta untuk memenuhi Sustainable Development Goals (SDGs) nomor (04) Pendidikan Berkualitas.

Kegiatan Uji Sertifikasi Kompetensi (SERTIKOM) dihadiri oleh Dr. Sambas Ali Muhidin, S.Pd., M.Si. selaku Manajer Lembaga Sertifikasi Profesi Kompetensi Administrasi Perkantoran; Irsyadul Ibad, S.AB., M.Ed., M.Si. selaku Ketua Program Studi D3 Manajemen Administrasi; Chairul Huda Atma Dirgatama, S.Pd., M.Pd., QPOA. selaku Ketua panitia dan pelaksana kegiatan; Tim asesor dari Lembaga Sertifikasi Profesi Kompetensi Administrasi Perkantoran; 71 Mahasiswa Program Studi D3 Manajemen Administrasi Angkatan 2022.

Kegiatan Uji Sertifikasi Kompetensi (SERTIKOM) menjadi bagian dari strategi institusi dalam meningkatkan kesiapan kerja lulusan di era Revolusi Industri 4.0 serta mendukung pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) perguruan tinggi, khususnya dalam mempercepat penyerapan tenaga kerja. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan tenaga kerja profesional di bidang administrasi dan kesekretarisan, sertifikasi kompetensi menjadi faktor krusial yang dapat meningkatkan daya saing lulusan.

Uji Sertifikasi Kompetensi (SERTIKOM) dirancang untuk mengukur keterampilan mahasiswa dalam berbagai aspek administrasi perkantoran dan kesekretariatan. Beberapa kompetensi yang diuji meliputi penyiapan dokumen bisnis dan laporan tertulis, pembuatan notulen rapat dan materi presentasi, manajemen jadwal pimpinan serta perjalanan dinas, kemampuan komunikasi profesional dalam bahasa Inggris, pengelolaan arsip dan penggunaan teknologi perkantoran, pemahaman etika profesi serta manajemen pelayanan pelanggan.

Tujuan dan harapan dari terlaksananya kegiatan Uji Sertifikasi Kompetensi Skema Secretary adalah untuk mencetak lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki keahlian yang diakui oleh industri, sehingga Sekolah Vokasi UNS dan Program Studi D3 Manajemen Administrasi berharap seluruh lulusan tidak hanya memperoleh pengakuan formal atas keterampilan mereka, tetapi juga memiliki akses lebih luas terhadap peluang pengembangan profesional. Kedepannya program sertifikasi ini akan terus dikembangkan guna memastikan lulusan program studi siap menghadapi dinamika dunia kerja yang semakin kompetitif.

Bagikan:

Facebook
X
LinkedIn
WhatsApp

Berita Terkait