Program Studi D3 Teknik Sipil merupakan program studi pada jenjang Diploma 3 yang menghasilkan lulusan dengan kemampuan di bidang teknik sipil sebagai ahli madya. Program studi D3 Teknik Sipil Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret saat ini memperoleh sertifikasi akreditasi B. Terdapat beberapa laboratorium yang digunakan untuk menunjang pembelajaran. Diantaranya adalah Lab. Komputasi yang difungsikan untuk penguasaan software-software teknik sipil, Lab. Teknologi Informasi dan Manajemen (LKTIM), Lab. Konstruksi Dasar (LKD), Lab. Bahan, Lab. Struktur, Lab. Hidroteknik, Lab. Geoteknik, Lab. Jalan Raya, dan Lab. Teknik Penyehatan/Lingkungan.
Komposisi kurikulum pada Prodi D3 Teknik Sipil adalah 40% Teori dan 60% Praktek. Metode pembelajaran yang digunakan di Prodi D3 Teknik Sipil selain dengan metode tatap muka kuliah, diskusi dengan metode case method dan project based learning serta bekerjasama dengan industri sebagai mitra Prodi D3 Teknik Sipil yang diantaranya adalah Pemerintah Daerah, BUMN/Swasta, Dinas Tata Kota, dll.
Strategi Pencapaian VMTS
- Menyusun Renstra Prodi dengan penyusunan restra prodi D3 Teknik Sipil akan mencapai capaian setiap tahun dan tahun yang akan mendatang
- Penyusunan dan Evaluasi Kurikulum.
- Melakukan kerja sama dengan Dunia Industri
- Peningkatan mutu tenaga pendidik dan lulusan.melalui pelatihan dan sertifikasi.